Monday, September 16, 2013

Manyaifun Raja Ampat





Bermain  Buah dari Pohon Bakau

Perjalanan gue Hari ini di mulai dari Pantai Waisai menuju ke beberapa tempat Snorkeling dan diteruskan ke Pualau Manyaifun, yang mana grup kami ini akan makan siang dan bermalam di pulau ini. Sebenarnya bukan makan siang lagi tetapi makan sore dikarenakan kami hari ini banyak membuang waktu pada saat Snorkeling.

tiba di Pantai Pulau Manyaifun terlihat beberapa rumah penduduk yang didirikan persis di tepi pantai, kelihatan natural dan indah dan pantai kelihatan masih sepi, setelah menambatkan Boat yang kami pakai, kami berkumpul ditepi pantai untuk makan nasi bungkus dengan Lauk Ikan Goreng, Kangkung Tumis, Sambal Goreng , sepertinya makananan ini adalah yang paling enak rasanya walau cuma 2 menu dikaeenakan sambil menikmati keindahan Pantai Manyaifun

 Selesai makan siang kami semua mengambil barang bawaan dan berjalan menuju Kantor Distrik Manyaifun. disinilah kami akan bermalam, kantor Distrik ini memiliki beberapa ruangan Tidur yang lengkap dengan Kasur, Bantal dan selimut. betapa antusiasnya bapak Azhar sebagai Kepala Distrik menyediakan semua ini bagi tamu tamu yang datang dari tempat lain untuk melihat  keindahan Kampung Manyaifun. Kampung ini terlihat tertata rapi di Sepanjang pantai dengan di belah oleh jalan kecil yang di buat dari semen yang merupakan jalan utama menuju ke Kantor Distrik.



Setelah semua mandi dengan mengunakan air dari sumber mata air tawar yang hanya beberapa meter jauhnya dari kantor Distrik ini dan yang tidak pernah kering menurut brother Toto, kami menyempatkan berjalan jalan sekitar Pulau dan bertemu dengan anak anak yang sedang bermain dengan Buah dari Pohon Bakau yang menurut mereka jika di tumbuk halus dapat digunakan sebagai foundation atau bedak, tidak ketinggalan bagi teman teman yang menyukai foto hunting mulai mencari object yang menarik untuk di abadikan. 







Gue mau menyempatkan diri juga untuk mendapatkan object yg bagus, Makro picture salah satu kesukaan gue, Anggrek hutan ini tumbuh liar di depan Kantor Distrik tempat kami bermalam.

Kepala Distrik Bapak Azhar adalah seorang yang sederhana, kelihatan low Profile tetapi beliau mempunyai pengetahuan yang banyak terutama mengenai keadaan Geografis Raja Ampat, beliau juga seorang Diver dan mengetahui spot spot yang terbaik untuk Diving, dan Beliau ini memang orang asli kelahiran Raja Ampat , beliau menyelesaikan pendidikannya di Pulau Jawa dan kembali kekampung halamannya untuk mengabdi , malam itu kami berkumpul di  ruang kantor  Bapak Azhar, beliau mengeluarkan Peta Raja Ampat dan menerangkan detail kepada kami satu demi satu tempat tempat yang bagus untuk di kunjungi, banyak sekali jika harus di jalani semuanya bisa memakan waktu lebih dari 1 bulan.

Malam itu juga kami makan bersama dengan ikan hasil tangkapan dari siang tadi selagi kami Snorkeling, sangatlah Fresh dan  mempunyai rasa yg berbeda dengan ikan yang kalau kita beli di pasar, Brother Toto tau menservice tamunya dengan masakan yang dibuatnya, Ikan Bakar, sambal dabu dabu istilah Toto yang fasih berbahasa Manado "makang jo " Toto bilang itu semua pe sedap... memang betul !!!

kesesokan hari kami semua sudah bangun jam 5 pagi dikarenakan perjalanan jauh yang akan kami tempuh dan masih banyak lagi tempat yang akan kami kunjungi. sebelum kami berpisah dengan Bapak Azhari kami menyumbangkan buku bacaan anak anak sekolah yang kami beli dari Jakarat untuk menambah perbendaharaan perpustakaan sekolah di Manyaifun


Terima kasih kepada bapak Azhari yang telah mau meluangkan waktu dan menyediakan tempat bagi kami, mudah mudahan di waktu yang lain kita akan bertemu kembali.



2 comments:

  1. keren tulisannya mas, mau tanya brother Toto itu orang yang stay di Kampung Manyaifun atau guide dari Waisae mas?

    ReplyDelete
  2. Stefan sorry baru buka Blognya....Toto adalah salah satu Guide dia tinggal di Waisai, waktu di Manyaifun dia kenal dengan kepala distrik dipulau itu

    ReplyDelete